Sabtu, 01 Agustus 2015

Asus Perkenalkan 3 Model Zenfone 2 di India. Zenfone 2 Deluxe, Zenfone 2 Laser, Zenfone 2 Selfie

credit : www.gsmarena.com

        Hai sahabat blogger, bertemu lagi dengan saya Yogi di blog saya ini. Pada postingan saya yang kali ini, saya akan membagi informasi yang saya kutip dari website Gadget+ News. Yang akan dibahas adalah tentang 3 Model Baru Asus Zenfone 2 yang Diperkenalkan di India. Silahkan Membaca :D


     Jika mendengar nama Zenfone 2, hal yang pasti terlintas di benak Sahabat adalah smartphone dengan RAM 4GB. Padahal banyak model smartphone yang Asus keluarkan di bawah nama Zenfone 2. Varian dengan RAM 4GB hanya salah satunya.

       Dari ulasan Tim Gadget+ pada beberapa waktu lalu, Zenfone 2 4GB dengan kapasitas memori 64GB dan prosesor Intel Atom Z3580. Dijual dengan harga Rp 3,9 jutaan, Zenfone 2 mampu menawarkan kinerja yang baik untuk ukuran ponsel kelas menengah. Asus pun menawarkan model Zenfone 2 dengan RAM 2GB dan kapasitas berbeda serta prosesor lain pada harga yang lebih murah.

        Di Amerika, Asus meluncurkan Zenfone 2E. Model ini masuk ke dalam kategori entry-level dan hanya tersedia di wilayah AS. Sebelumnya, Asus pun telah memperkenalkan Zenfone 2 lain dengan ukuran display 6 inci dan prosesor Qualcomm Snapdragon 615.

        Pekan ini, keluarga Zenfone 2 makin besar seiring dengan kehadiran model lain yang Asus perkenalkan di India. Anggota baru Zenfone 2 tersebut adalah Zenfone 2 Deluxe, Zenfone 2 Selfie dan Zenfone 2 Laser.

      Perbedaan antara Zenfone 2 reguler dan Zenfone 2 Deluxe terletak pada penutup belakangnya. Zenfone 2 Deluxe hadir dengan penutup belakang bergaya 3D-cut. Model ini dilengkapi dengan RAM 4GB dan ruang penyimpanan 128GB.

Zenfone 2 Deluxe. Credit : www.ibnlive.com
        Zenfone 2 Laser adalah smartphone yang mengusung display 720p seluas 5 inci, RAM 2GB, prosesor Qualcomm Snapdragon 410, baterai 2400mAh, kamera utama 13MP, kamera depan 5MP dan layar berlapis Corning Gorilla Glass 4.

Zenfone 2 Laser. Credit: mailsgrid.com
        Terakhir ada Zenfone 2 Selfie. Perangkat ini sebelumnya diperkenalkan dengan nama Zenfone Selfie, namun pada akhirnya Asus menaruh angka 2 pada namanya karena memang dari segi desain smartphone tersebut tidak ada bedanya dari varian regulernya.

Zenfone 2 Selfie. Credit: www.harianponsel.net
       Seperti namanya, Zenfone 2 Selfie adalah ponsel yang dirancang khusus untuk mereka yang hobi mengambil foto dirinya sendiri. Untuk tujuan ini, Asus telah membenamkan kamera 13MP dan lampu flash pada bagian depan perangkat. Jeroan Zenfone 2 Selfie meliputi prosesor octa-core Qualcomm Snapdragon 615 dan RAM sebesar 3GB.

        Pada saat ini, ketiga model baru Asus Zenfone 2 itu hanya tersedia di wilayah India. Asus berencana untuk menggelar acara peluncuran pada 6 Agustus nanti dimana ia akan mengungkap lebih banyak detail mengenai smartphone-smartphone terbarunya itu, termasuk informasi harganya.

       Semoga postingan saya yang satu ini bisa bermanfaat. Jangan lupa untuk buka posting yang lain ya! Sampai jumpa sahabat blogger :D

Sumber : Gadget+ News

Tidak ada komentar:

Posting Komentar