Kamis, 15 Oktober 2015

Windows 10 Mampu Jadikan Ponsel Sahabat Sebagai PC Dadakan

Photo Credit : Gadget+ News

       Hai Sahabat blogger, bertemu lagi dengan saya Yogi di blog saya ini. Pada postingan saya yang kali ini, saya akan membagi informasi yang saya kutip dari website Gadget+ News. Yang akan dibahas adalah tentang kemunculan Windows 10 for mobile dan kemampuan beberapa ponsel windows 10 menjadi mini-PC dadakan. Silahkan Membaca :D


      Setelah sekian lama kehadirannya tertunda, Windows 10 for mobile akhirnya resmi diperkenalkan. Kehadiran pertamanya pun akan dapat Sahabat temui melalui dua ponsel Lumia terbaru besutan Microsoft, yakni Lumia 950 dan Lumia 950 XL.

       Terdapat fitur terbilang apik pada pada OS mobile terbaru besutan Microsoft tersebut, yakni Continuum. Melalui fitur ini Sahabat dapat menjadikan ponsel layaknya mini-PC, dengan bantuan monitor, keyboard, mouse dan Microsoft Display Dock. Kemampuannya tersebut dipamerkan kepada Tim Gadget+ di Microsoft TechDays 2015, Jakarta (7/10).

"Setelah Windows 7.1 dan Windows 8 yang menjadi operasi sistem Lumia devices, saat ini waktunya Windows 10 yang akan menjadi landasan berjalannya seluruh perangkat berbasis Windows," ucap Juha Werkkala, Lumia Product Marketing.
Dirinya menambahkan, Windows 10 akan menjadi satu operasi sistem yang menghubungkan segala perangkat berbasis Windows. Pada Windows 10 for mobile, Microsoft menekankan salah satu fitur teranyarnya, yakni Continuum.
"Continuum adalah kemampuan yang dimiliki oleh perangkat Windows 10. Pada Lumia, kemampuan tersebut akan memungkinkan pengguna untuk menjadikan sebuah ponsel sebagai mini-PC dadakan," tutur Juha.

Photo Credit : Gadget+ News

     Pada kesempatan itu, melalui Heesun selaku Lumia Product Marketing, Microsoft mendemonstrasikan penggunaan fitur Continuum. "Untuk dapat menggunakan fitur tersebut, pengguna membutuhkan aksesoris tambahan, yakni Microsoft Display Dock," tutur Heesun.

       Microsoft Display Dock merupakan alaty penghubung antara perangkat Lumia dengan display, mouse, dan keyboard. "Anda hanya perlu menghubungkannya melalui Microsoft Display Dock, maka Lumia berbasis Windows 10 akan menjadi mini-PC," tambahnya. 

Kemampuan tersebut diakui berjalan berkat kehadiran chipset besutan Qualcomm. 
"Dengan teknologi dari chipset Qualcomm, maka Windows 10 dapat berjalan secara sempurna," lanjut Heesun. Berdasarkan informasi saat ini, Lumia 950 dan Lumia 950 XL mengadopsi Qualcomm Snapdragon seri 800. [Sugoi]

        Tentu saja hal ini merupakan hal yang cukup ditunggu tunggu karena tidak sedikit yang penasaran menjajal Windows 10 for mobile

       Demikian, semoga postingan saya yang satu ini bisa bermanfaat. Jangan lupa untuk buka posting yang lain ya! Sampai jumpa sahabat blogger :D

Sumber : Gadget+ News dengan beberapa perubahan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar